Hari Minggu tanggal 29 April 2012 menjadi hari yang penuh keceriaan. Mengapa? Inilah dimulainya SAUNA (Safari wiraUsaha di paNti Asuhan). Sebuah program baru dari Senyum Community sebagai komitmen untuk mendidik dan memberdayakan generasi muda terutama anak-anak Panti Asuhan
SAUNA #1 dilaksanakan di PA Al Qahaar, sebuah panti yang masih “cabang” dari Panti Asuhan Sinar Melati. Dalam kesempatan ini telah hadir tiga pengusaha yang sharing tentang pengalaman usahnya yaitu : Anton Prasojo, Betty Ria & M Iqbal. Semua nara sumber ini mempunyai keunikan sendiri sehingga banyak hal yang dipelajari anak-anak Panti Al Qahaar.
Acara dimulai dengan Shalat Jamaah Zuhur dan dilanjutkan makan siang. Para peserta terlihat bersemangat padahal mereka paginya baru saja kerja bakti. Hal ini terlihat antusiasme peserta ketika sharing dimulai. Acara yang dipandu oleh kak Nisa (@nissasafitri) ini cukup menarik minat anak-anak panti, banyaknya pertanyaan yang diajukan oleh peserta menjadi bukti bahwa materi yang dibawakan sangat bermanfaat bagi mereka.
Semoga acara ini bisa memberikan inspirasi dan dorongan untuk mandiri dan bermanfaat bagi sesama. Salam Senyum
Leave a Reply